Asisten Husaema Hadiri Wisuda ke-10 Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Palu

  • Whatsapp

Palu,- Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palu, dr. Husaema, MM.,M.Kes mewakili Wali Kota Palu menghadiri Wisuda ke-10 Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Palu.

Kegiatan kali ini berlangsung di Hotel Santika Palu, pada Rabu, 10 Juli 2024, serta menghadirkan orang tua dari para wisudawan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, terlihat juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah, Novalina, MM mewakili gubernur.

Dalam sambutannya, Sekda Novalina menyampaikan bahwa momentum Wisuda ke-10 kali ini menjadi kebanggaan bagi Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Palu, beserta civitas akademiknya.

Tentunya, ini juga menjadi kebanggaan bagi para wisudawan serta para orang tua sekaligus pemerintah daerah setempat.

Oleh karena itu, Sekda Novalina mengucapkan selamat kepada para lulusan Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Palu, yang hari ini meraih predikat sarjana.

“Wisuda ini sebagai tanda tercapainya prestasi dan predikat dari proses belajar selama beberapa tahun. Dan hari ini adalah pengakuan dari perguruan tinggi terhadap prestasi anak-anakku terhadap apa yang telah ditempuh selama pendidikan di kampus ini,” katanya.

Sekda mengungkapkan, pemerintah dan lembaga pendidikan tentu berharap para lulusan ini menjadi generasi unggul dan berkualitas, serta menjadi pribadi yang inspiratif dan bertanggungjawab atas ilmu yang telah diterima, selama masa pendidikan.

Berita terkait