Singapura Dinobatkan Sebagai Negara ‘Blue Zone’, Ini Rahasia !

  • Whatsapp
Ilustrasi (Foto: Getty Images)

Transisi Menuju Hidup Sehat

Warga Singapura telah menyaksikan perubahan kebijakan pemerintah secara bertahap memengaruhi kualitas kesehatan dan kesejahteraan mereka.

“Karena tumbuh besar di sini, saya melihat langsung perubahan dalam kesadaran kesehatan masyarakat,” kata Firdaus Syazwani, warga Singapura yang mengelola blog nasihat keuangan Dollar Bureau, dikutip dari BBC.

Ia menjabarkan, sederet contoh kebijakan seperti pajak yang tinggi untuk rokok dan alkohol, ditambah larangan merokok di tempat umum yang ketat.

“Tidak hanya meningkatkan kesehatan individu tetapi juga memperluas ruang publik, membuatnya lebih ramah dan bersih. Tidak ada lagi yang merokok dengan pasif,” lanjutnya.

Kebijakan Pelabelan Nutrisi pada Makanan

Ia mengaku terkejut mengetahui penetapan Singapura sebagai Zona Biru, terutama karena tingginya kandungan gula, garam, dan santan yang digunakan dalam berbagai makanan lokal. Namun, bahkan hal itu pun disebutnya kini perlahan berubah jadi lebih baik, lagi-lagi karena kebijakan pemerintah.

“Mengingat kecenderungan masakan lokal kami yang menggunakan banyak bahan, Badan Promosi Kesehatan [di bawah pemerintah Singapura] meluncurkan sejumlah inisiatif untuk mendorong warga memilih makanan yang lebih sehat,” katanya.

“Meskipun belum diketahui seberapa efektif inisiatif ini, saya pribadi cenderung menjauhi minuman manis saat melihat label-label tersebut,” ujar Syazwani.

Berita terkait