Editor : Fathia
Kaili Post- Kebiasaan memanaskan mobil sebelum digunakan masih menjadi perdebatan di kalangan pengendara. Sebagian orang memilih memanaskan mesin lebih dari 10 menit, sementara lainnya hanya beberapa saat. Lalu, berapa lama sebenarnya waktu yang ideal?
Menurut para ahli otomotif, mobil-mobil modern dengan sistem injeksi tak lagi memerlukan waktu lama untuk dipanaskan. Cukup 5–10 menit saja, atau hingga jarum indikator suhu mulai bergerak, sudah cukup untuk memastikan oli melumasi seluruh komponen mesin secara optimal.
“Kebiasaan memanaskan mobil terlalu lama justru bisa membuang bahan bakar dan menciptakan emisi gas buang berlebihan,” jelas Irwan Kurniawan pemilik Honda Auto Clinic, teknisi senior dari salah satu diler resmi di Jakarta. Ia menambahkan, untuk mobil dengan teknologi lawas atau karburator, pemanasan memang bisa sedikit lebih lama, tapi tetap tak perlu lebih dari 5-10 menit, mengutip Kompas.
Fungsi utama dari pemanasan ini adalah memastikan semua sistem pelumasan dan pembakaran bekerja dengan stabil sebelum mobil dibawa jalan. Namun, di iklim tropis seperti Indonesia, suhu lingkungan yang relatif hangat membuat proses ini bisa berlangsung lebih cepat.
Kesimpulannya, memanaskan mobil tetap penting, tapi tak perlu terlalu lama. Cukup beberapa menit saja sebelum mulai berkendara, mobil sudah siap melaju tanpa risiko kerusakan pada mesin.