Setahun Melayani Pembaca

  • Whatsapp
Annversary Harian Kaili Post

SULTENG,- TAK Terasa, perjalanan waktu begitu singkat. Setahun sudah, Harian Kaili Post hadir di kancah industri media cetak Sulawesi Tengah. Ia hadir bukan saja karena membaca peluang bisnis media cetak masih berpeluang, tapi juga bertujuan agar media menjadi sebuah kebutuhan dasar pembacanya. Jauh tidak hanya didorong nafsu bisnis media cetak. Tapi bagaimana media cetak menjadi bagian dari peradaban masyarakat pembacanya. Sekitarnya.

Harian Kaili Post, meneguhkan sebagai koran tiga bahasa. Kecirian itulah yang digunakan alat atau strategi bisnisnya. Dengan kekuatan kecirian yang khas, sebuah produk pasti mendapat tempat di konsumen. Tanpa kecirian yang khas, ia bakal tidak menjadi ‘bagian’ dari konsumennya. Masih ingat hingga kini semua produk air mineral hanya disimbolkan oleh satu merk kemasan air mineral. ‘Nama’ khas itu mengaburkan produk lainnya.

Alhamdulillah ternyata strategi itu direspon positif pembaca. Hadir dengan bahasa Kaili, bagi sebagian warga masyarakat Lembah Palu sebagai kerinduan yang selama ini dinantikan. Lembaga-lembaga pendidikan juga merespon karena sebagai upaya untuk mendukung pelajaran muatan lokal. Begitu juga dengan berita bahasa Inggris. Pelan tapi pasti mulai diminati pembaca, khsususnya saat ini dunia makin getol menjadikan daerahnya sebagai destinasi wisata. Butuh bahasa yang mudah menginternasional. Medianya harus siap dengan itu. Kaili Post telah menjawabnya.

Mudah-mudahan, dengan cara mensyukuri dengan sederhana. Berbagi suka cita, merenungi setahun lalu apa yang telah dilakukan, bersyukur dengan berbagi pada sesama terus menjadi pengingatnya. Kemarin suka cita itu kami sempurnakan dengan berkumpul bersama di jajaran Tri Media Grup (TMG). **

Sumber : Harian Kaili Post

Berita terkait