Camat Lembo Minta Kades Hati-hati Kelola DD

  • Whatsapp

Reporter/Morut: Pariaman Tambunan
KEPALA
Kecamatan Lembo Kabupaten Morowali Utara, K Dahlia Dewanto meminta
kepala-kepala desa di wilayahnya untuk berhati-hati pengelola dana desa (DD)
dan anggaran dana desa (ADD). ‘’Hati-hati. Kelola sebaik mungkin. Jangan untuk
kepentingan pribadi. Nasib Anda, ditentukan Anda sendiri. Jangan sampai
dipenjara lantaran ADD dan DD,’’ tandas Camat Lembo kala peringatan HUT RI ke
73 tahun pekan lalu di lapangan Desa Beteleme.

HUT RI dihadiri staf kantor kecamatan, Kepsek se Lembo, Kades,
dewan guru serta siswa se Kecamatan Lembo dari Sd sampai SMU. Peringatan sangat
meriah karena diselinggi berbagai tari-tarian adat dan budaya.menurut Camat
kepada Kaili Post kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar berkat dukungan
semua pihak.

‘’Saya sangat apresiasi kepada para panitia sehingga acara
ini bisa berjalan dengan baik. Untuk itu saya berharap kepada seluruh warga
Kecamatan Lembo agar saling mendukung apa yang menjadi program pemerintah di
wilayah lembo, demi membangun Morut yang kita cintai. Juga menghimbau kepada
para staf dan kepala desa yang ada di wilayah ini, selalu utamakan pelayanan
terhadap masyarakat, agar apa yang kita kerjakan sejalan dengan kehendak
masyarakat dan betul-betul bisa dinikmati warga,’’ terangnya.**

Berita terkait