Mantan Wartawan Terpilih Anggota DPRD Touna

  • Whatsapp

Keterangan Foto: Syamsari Pay

Reporter/Touna: yahya lahamu

MANTAN Wartawan Radar Sulteng Syamsari Pay diprediksi
menjadi anggota DPRD Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) dari partai PKB Dapil I
(Kecamatan Ampana Kota, Ampana Tete dan Ratolindo).

Syamsari Pay adalah satu dari beberapa
wartawan Kabupaten yang maju pada pemilihan legislatif periode 2019-2024
mendapatkan suara terbanyak di partai PKB yakni 898 suara.

Syamsari Pay saat berbincang dengan
media ini merasa bersyukur atas terpilihnya menjadi anggota DPRD Kabupaten
Touna.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada
teman-teman tim dan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan menjadi
wakil di DPRD Kabupaten,” kata Ai nama sapaan mantan wartawan Biro Touna
ini, Rabu (8/5/2019).

Dia juga
menyebutkan siap memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Touna,
khususnya di tiga Kecamatan Dapil I.

“Saya
akan berkoordinasi dengan seluruh anggota DPRD yang terpilih dari dapil 1 untuk
membantu masyarakat di wilayah setempat,” ujarnya.

Berikut
nama-nama yang bakal mengisi kursi DPRD Touna Dapil I  (Kecamatan
Ampana Kota, Ratolindo, Ampana Tete).
1.   Moh. Abdan Lasawedi
(Golkar)
2.   Mahmud Lahay, SE,
M.Si (Nasdem)
3.   Syamsu H. Yunus, SH
(PAN)
4.   Syamsari Pay, S.Kom.I
(PKB)
5.   Husen M. Abubakar,
ST (Demokrat)
6.   Zainal Muluk L
(PDIP)
7.   Husen Abubakar, SE
(Gerindra)
8.   Gusnar A. Sulaeman,
SE, MM (Golkar)
9.   Rahmatia Zakaria,
S.Pdi (Nasdem)
10.  Jamal Juraejo, S.Sos, M.Si
(Perindo)
11.  Basrin Mohammad, SE, M.Si (PAN)
12.  Saiful Wahid (PBB)
Data ini
diperoleh media ini berdasarkan hasil sertifikat rekapitulasi hasil perhitungan
perolehan  suara calon anggota DPRD kabupaten Touna Dapil 1 perolehan
kursi ini bersifat sementara, menggunakan metode Sainte League.**

Berita terkait