Palu,- Untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat, Imelda Liliana Muhidin (ILM) selaku Calon Wali Kota (Cawalkot) Palu turun ke masyarakat sekaligus berdialog dengan Ibu-ibu majelis ta’lim Dzikir Qolbun Salim bertempat di Jalan Kijang, Kelurahan Birobuli Selatan, Kota Palu, Senin (22/06).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat dan membahas terkait dengan permasalahan UMKM yang ada di Kota Palu.
“Kita harus mengenalkan produk-produk Kota Palu ke masyarakat luar Kota Palu dan membuat pelatihan-pelatihan UMKM, Agar perekonomian Kota Palu juga bisa meningkat dan masyarakat juga bisa mengembangkan UMKM yang ada di Kota Palu” ujar ILM.
Beliau juga mengatakan bahwa sebenarnya Ibu-ibu yang ada di Kota Palu kreatif-kreatif dan perlu dikembangkan. Karena produk-produk UMKM di Kota Palu diyakininya dapat bersaing dalam dengan produk UMKM dalam negeri lainnya.***
Reporter: Muhamad Nizam