Miris ! Rujab Ketua & Waket DPRD Parimo Banyak Bocor

  • Whatsapp
Ket foto : ketua DPRD Parimo Sayutin Budianto sedang menampung bocoran air hujan dari plafon yang banyak rusak di Rujabnya. Foto:ist

Palu,- Dalam sepekan wilayah Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Parigi Moutong mulai diguyur hujan. Hal itu sebelumnya telah diperingatkan BMKG yang dirilis kailipost.com

Pemandangan yang membuat miris, rumah jabatan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Parigi Moutong banyak yang bocor dan tidak layak huni. Tidak hanya bocor, ternyata beberapa kloset kamar mandi banyak yang tak berfungsi karena buntu.

Kondisi tersebut nampak dipublis salah satu akun di media sosial nampak Ketua DPRD Parimo Sayutin Budianto sibuk mencari ember untuk menampung sejumlah bocor air dari plafon. Nampak dalam video di medsos ada beberapa ember menampung air hujan yang cukup deras masuk ke Rujab pimpinan parlemen Parimo itu.

Kepada kailipost.com, Sayutin yang dihubungi sekaitan video itu membenarkan. Ia tinggal di Rujab itu sejak Januari 2020 pasca bencana 28 September 2018. karena gedung DPRD Parimo rusak. Karena itu, semua anggota dewan berkantor di Rujab Ketua DPRD. Dan dirinya terpaksa meninggali Rujab Wakil Ketua.

‘’Kondisi Rujab wakil ketua yang saya tinggali dengan Rujab ketua dewan yang di jalan trans Sulawesi hampir sama. Begini juga kondisinya,’’ akunya sambil tertawa.

Apakah tidak ada rehabilitasi Rujab pimpinan DPRD di APBD 2020? ‘’Ada hanya rehab pintu dan WC saja. Karena juga parah. Tapi rehab plafon dan atap belum ada. Jadi ketika hujan ya begini kondisinya. Sama juga dengan Rujab yang ditinggali wakil ketua,’’ tuturnya.

Dirinya tidak mempersoalkan kondisi tersebut karena memang situasi belum memungkinkan. ‘’Biarlah untuk kepentingan rakyat prioritas. Kita sudah terbiasa,’’ jawabnya lagi. ***

reportase: andono wibisono

Berita terkait