Palu,- Calon Wali Kota Palu nomor urut 04 Imelda Liliana Muhidin menjelaskan strateginya dalam memberantas kasus Narkotika di Palu yang sudah masuk dalam kategori darurat dalam debat kedua yang digelar KPU Palu, Rabu (11/11/2020) sore ini.
Dalam debat kedua dengan tema “Menyelesaikan Persoalan dan Memajukan Daerah”, yang dimoderatori oleh Osgar Sahim Matompo salah satu topik yang diangkat adalah tentang kedaruratan narkoba di Palu yang menduduki posisi ke empat Nasional.
Topik narkoba tersebut langsung dijawab oleh Imelda Liliana Muhidin, yang mengatakan bahwa saat ini Palu sudah darurat narkoba dan narkoba no way, artinya akan disosialisasikan tentang bahayanya narkoba bersama BNN dan aparat hukum.
“Sosialisasi akan kami berikan kepada masyarakat, juga ke sekolah-sekolah tentang bahayanya penyalahgunaan narkoba, kemudian kita akan berdayakan karang taruna dan Risma di setiap kelurahan,” ujarnya.
Imelda juga menambahkan bahwa anggaran setiap kelurahan untuk itu ada, dan nanti semua milenial akan diberdayakan untuk membuat kegiatan-kegiatan yang positif.
“Jika milenial membuat kegiatan yang positif saya yakin Insyaallah tingkat narkoba di Kota Palu bisa menurun, dan semua harus saling bekerja sama,” tandasnya.***
Reporter: Zhein Fatur Ramadhan