SULTENG – Sebanyak 36 unit roda empat dan 16 unit roda dua milik Pemprov Sulawesi Tengah dilelang. Dilelangnya aset daerah karena usia Randis dan biaya perawatannya inefisiensi. Lelang disosialisasikan Pj. Sekdaprov Moh. Faisal Mang secara resmi membuka sosialisasi dan pelaksanaan lelang barang di Gudang Induk Provinsi, Jl. Soekarno Hatta, Rabu 6 April 2022.
Hadir pada kesempatan itu, Pimpinan OPD, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) yang diwakili Kepala Bidang Pengelolaan Aset Daerah Agung J. Tambing SH, Pejabat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL), perwakilan peserta lelang serta pihak terkait lainnya.
Mengawali sambutan Gubernur, PJ. Sekdaprov Ir. H. Moh. Faisal Mang MM menyampaikan salam hangat dari Gubernur yang sebetulnya ingin menghadiri kegiatan tersebut tapi karena padatnya kegiatan sehingga dirinya yang ditugaskan untuk mewakili.
Menurut H. Faisal Mang, barang milik daerah (BMD) adalah salah satu komponen penting guna mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan untuk pelayanan masyarakat yang prima. Pelaksanaan lelang barang dimaksud telah melalui proses penilaian dan dinyatakan memenuhi persyaratan.