KPU Kota Palu Mengimbau Generasi Muda Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024

  • Whatsapp

Palu,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu mengimbau generasi muda untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Ketua KPU Kota Palu, Agussalim Wahid, menjelaskan bahwa pada umumnya pemilih muda memiliki persentase terbanyak menjelang Pemilu serentak tahun 2024 mendatang. Bahkan, kemungkinan persentase tersebut bisa mencapai 60 persen.

“Kami berharap agar seluruh pemuda di Kota Palu benar-benar menggunakan hak pilihnya dan tidak menjadi bagian dari pemilih golput,” jelasnya kepada kailipost.com pada Jumat (16/6/2023)

Menurutnya, salah satu penyebab tingginya angka golput di kalangan anak muda adalah karena administrasi mereka belum terdaftar sebagai calon pemilih, tidak mendapatkan pemberitahuan, dan belum memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Berita terkait