Tak hanya itu, sejauh ini Dispusaka Palu mempunya koleksi buku sebanyak 5000 ribu judul dengan total ekspelar buku mencapai 12000 ribu.
“Dengan 5000 ribu judul buku itu masih saya nyatakan kekurangan buku karena masih banyak rak yang kosong, tetapi permintaan pak Wali Kota dalam waktu dekat kami akan mengadakan buku-buku yang model terbaru lagi,” ucapnya.
Saat ini Dispusaka Kota Palu, masih sedang membuat sistem layanan digital yang dimana secara otomatis semua buku sudah tertata sesuai dengan tempatnya.
Ia menghimbau, pengunjung yang datang ke perpustakaan agar selalu menjaga dengan baik seluruh fasilitas yang sudah di siapkan oleh Pemerintah Kota.
“Manfaatkan lah lokasi ini sebaik mungkin untuk bisa menjadi tempat latihan yang bermanfaat untuk masyarakat. Karena semua sumber ilmu pengetahuan ada disini dan terus lah jaga fasilitas yang ada agar kedepannya masih digunakan oleh generasi lain,” pungkasanya.
Diketahui, Rata-rata pengunjung yang datang di Perpustakaan Kota Palu di dominasi oleh kaum pelajar atau mahasiswa.
Salah satunya Ivana (20 tahun) mahasiswa Untad Fakultas FKIP menuturkan, Perpustakaan ini lebih nyaman dari pada sebelumnya dan pemandangannya sangat bagus.
“Harapan saya kedepannya buku-buku bisa bertambah lagi dan juga fasilitas colokan nya lebih diperbanyak lagi. Kalau masalah fasilitas dan pemandangannya t usah diragukan lagi sangat bagus pokoknya,” harapnya. ***
Reporter: Angelina Wulan Dari