Kasus Korupsi Kabasarnas, TNI : Kami Usut Lebih Dalam

  • Whatsapp
Foto: Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksda Julius Widjojono (Wildan Noviansyah/detikcom)

Jakarta,- Kapuspen TNI Laksamana Muda Julius Widjojono menegaskan bahwa pihaknya akan mengusut kasus dugaan suap pengadaan barang dan jasa di Basarnas yang melibatkan Kepala Basarnas Marsdya Henri Alfiandi.

“Puspom TNI akan melakukan penyidikan lebih mendalam secara profesional dan berintegritas,” Ujar Julius.

Olehnya itu, ia meminta publik tidak perlu khawatir. Hasil penyidikan akan disampaikan kemudian.

“Jadi nggak usah khawatir. Hasilnya seperti apa nanti disampaikan ke publik,” kata Julius kepada wartawan, Kamis (27/7/2023).

KPK Akan Rapat Bersama TNI Bahas Kabasarnas Tersangka

Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango mengatakan KPK akan mengadakan pertemuan dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono Senin pekan depan.

“Kita jadwalkan kalau hari Senin barangkali atau Selasa gitu, kalau pimpinan sudah lengkap semua. Ini kebetulan Pak Ketua lagi perjalanan dinas ke Manado,” kata Nawawi di Gedung Pusat Kajian Antikorupsi, Jakarta Selatan, Kamis (27/7/2023).

Berita terkait