Akhir Agustus Gubernur Rusdy Mastura Siapkan Kedatangan Presiden Jokowi dan Dubes Maroko

  • Whatsapp

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bakal membuka langsung Mahasabha ke-13 Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KMHDI Sulteng, Kadek Jena, melalui via telfon pada Selasa (22/8/2023).

“Iya Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan membuka langsung Mahasabha ke-13 KMHDI pada akhir bulan ini,” ujar Kadek Jena.

Kadek Jena menambahkan selain Joko Widodo dijadwalkan 3 menteri lainnya turut menghadiri Mahasabha ke-13 KMHDI mendatang.

“Selain bapak Presiden, ada 3 menteri lainnya seperti Erick Tohir, Bahlil Lahadalia juga I Gusti Ayu Bintang Darmawati. I Gusti Ayu Bintang Darmawati akan menjadi narasumber dalam seminar kebangsaan di Mahasabha ke-13 KMHDI sedangkan Erick Tohir dan Bahlil Lahadalia mendampingi bapak presiden,” jelasnya.

Berita terkait