Antisipasi Dampak El Nino, Bendungan dan Sumur Dikerahkan

  • Whatsapp
Foto: Suasana kondisi Bendung Katulampa yang surut, Bogor, Jawa Barat, Rabu (26/7/2023). Bendung Katulampa terus menyusut. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Lalu selanjutnya ada embung, sebanyak 3.464 embung, dengan volume yang bisa dimanfaatkan 170,56 juta m3. Kemudian danau, ada 114 danau di seluruh Indonesia ini yang bisa dimanfaatkan adalah 17,47 miliar m3. Ditjen SDA juga sudah memiliki sumur bor sebanyak 8.213 sumur bor, dengan total kapasitas 72,02 m3 per detik.

Sementara untuk mobilisasi atau kesiapan alat berat, Jarot mengatakan pihaknya telah mempersiapkan sebanyak 297 plus 17 unit mobil tangki, 172 unit excavator standar, 102 amphibious excavator, 42 unit mobile pump, 26 unit alat bor, 17 unit truck trailer, 132 unit dump truck, 5 unit mobil pick up, dan 146 unit mesin pompa.

“Lalu untuk mobilisasi ini ada mobil tangki totalnya 297 unit mobil tangki, lalu juga ada excavator, ada amphibious excavator. Tetapi yang paling penting adalah mesin pompa, mobil tangki dan dump truck. Karena ada juga teman-teman yang mobil tangkinya habis, kita mencari tangki dimasukkan di dump truck,” pungkasnya. ***

Editor/Sumber: Riky/CNBC

Berita terkait