Wali Kota Hadianto Terkesima oleh Puisi Siswa SDN Inpres Silae

  • Whatsapp

Palu,- Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara langsung menghadiri Prosesi Wisuda, Gelar Karya, dan Pentas Seni Akhir tahun SDN Inpres Silae, Senin 18 Desember 2023 di sekolah setempat.

Kegiatan kali ini dilaksanakan dalam rangka mengembangkan minat dan bakat siswa lewat Penguatan Projek Profil Pancasila (P5) di SDN Inpres Silae.

Di kesempatan itu, Wali Kota Hadianto terkesima melihat sejumlah penampilan yang ditampilkan oleh para siswa, salah satunya adalah Puisi.

Menurutnya, para siswa yang tampil sangat menjiwai, bahkan setiap puisi yang disampaikan, hampir semua dihafal dengan baik.

“Kita bisa lihat, mereka menyampaikan dengan menjiwai setiap kata. Ini menunjukkan bahwa anak-anak SDB Inpres Silae adalah anak-anak yang memiliki kesadaran yang luar biasa. Saya berharap yang lain mengikuti,” kata wali kota.

Wali Kota Hadianto menyatakan, hal tersebut tentunya tidak lepas dari peran orang tua di rumah, dalam memberikan pemahaman kepada anak atas apa yang menjadi tujuan serta manfaat mereka menempuh pendidikan atau masa sekolahnya.

Kalau anak sudah mampu menangkap apa yang menjadi esensi maupun tujuan serta manfaat dari mereka disekolahkan, maka mereka akan melalui masa pendidikannya dengan sebaik-baiknya dan penuh semangat.

Berita terkait