Bungku – Setelah beberapa bulan melandai, kasus Covid-19 di Kabupaten Morowali kembali bertambah dan membuat daerah mega tambang itu masuk dalam zona merah.
Berdasarkan rellease Data Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Morowali, Rabu 30 Juni 2021 kemarin, bertambah lagi 3 kasus terkonfirmasi positif sesuai surat penanggung jawab Laboratorium Biosafety Level II Kabupaten Morowali Nomor : 440/170/BSLII/DKPP-KBD tanggal 29 Juni 2021
Positif 1206, berjenis kelamin perempuan umur 32 tahun, alamat Desa Oneete Kecamatan Bungku Pesisir, indikasi kontak erat, saat ini menjalani karantina mandiri
Positif 1207, berjenis kelamin laki-laki umur 74 tahun alamat Desa Bahomakmur Kecamatab Bahodopi, indikasi swab suspek, saat ini diisolasi di RSUD Morowali.
Positif 1208, laki-laki berumur 23 tahun alamat Desa Bahomohoni Kecamatan Bungku Tengah, indikasi swab Rapid Antigen Reaktif, saat ini menjalani karantina mandiri.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Morowali, Ashar Ma’ruf selaku juru bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Morowali mengatakan bahwa total terkonfirmasi positif menjadi 1208 orang, sembuh 1112 orang, meninggal dunia 27 orang.
“Hingga hari ini, total yang masih aktif sebanyak 69 orang, isolasi di RSUD Morowali 10 orang, dan menjalani karantina mandiri sebanyak 59 orang, kami berharap agar masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan, jangan lengah” tandasnya. ***
Reporter: Bambang Sumantri