Cakades Perempuan Laantula Jaya Menang Telak Dalam Pilkades

  • Whatsapp

Morowali,- Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Morowali berlangsung pada Sabtu (23/10/2021). Di Kecamatan Witaponda Desa Laantula Jaya, Parianti Efendi yang merupakan satu-satunya calon Kepala Desa perempuan berhasil unggul telak dari calon lainnya.

Parianti Efendi yang bernomor urut 4 memperoleh total 788 suara, sementara peringkat kedua, calon nomor urut 2 atas nama Adiyono dengan perolehan suara sebanyak 576 suara.

Peringkat ketiga adalah calon nomor urut 3 atas nama Sukadi jumlah perolehan 312 suara, dan juru kunci ditempati calon nomor urut 1 dengan perolehan 303 suara.

Kepada media ini, Parianti mengatakan bahwa jika tidak ada aral melintang, setelah resmi dilantik, dirinya akan berupaya konsisten menjalankan amanah yang telah diberikan oleh seluruh masyarakat di desanya.

Dikatakannya, kemenangan tersebut bukanlah kemenangan dirinya sendiri atau pemilihnya, namun merupakan berkah dari Allah SWT dan kemenangan semua masyarakat Desa Laantula Jaya.

“Alhamdulillah tentunya ini semua tidak terlepas dari izin Allah SWT, dan seluruh pihak, olehnya itu saya menghaturkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh elemen dalam pelaksanaan Pilkades ini, mari kita semua menjaga stabilitas Kamtibmas agar semua proses berjalan dengan baik” tandasnya.

Diketahui, Parianti Efendi sebelumnya adalah anggota aktif Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan juga istri salah satu anggota DPRD asal Partai Demokrat, Ahmad Efendi. ***

Reporter: Bambang Sumantri

Berita terkait