Rupanya Matt Wright Berjanji Dengan Dua Anak Ini Untuk Ke Palu, Siapakah Mereka?

  • Whatsapp

Palu,-Matt Wright pakar reptil ternama asal Australia, ternyata memiliki janji dengan dua anak asal Palu, yaitu Maudi dan Aira.
 
Kala itu Matt difasilitasi oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam melalui surat keputusan yang dikeluarkan Direktorat Konservasi Keanekaragaman Hayati (KKH), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk mempercayakan penyelamatan buaya kepada Matt, pada awal tahun 2020.

Ada cerita menarik ketika Matt akan kembali ke negaranya, kala itu ada dua orang anak dengan seragam sekolah dasar sangat ingin bertemu dengan Matt.
 
Maudi dan Aira yang kebetulan juga lumayan fasih berbahasa Inggris rupanya ingin bertemu dengan Matt.
 
Dalam video direkam oleh sang Ibunda, Maudi dan Aira yang masih dengan seragam sekolah terlihat begitu antusias ketika berpapasan langsung dengan Matt.

Matt pun dengan ramah langsung menyapa mereka dan mengajak mereka berbicara dengan menggunakan bahasa Inggris.
 
Awalnya Matt mengajak keduanya untuk berkenalan kemudian mempersilahkan mereka untuk bertanya apa saja kepadanya.
 
Dengan arahan dari sang Ibu, Maudi dan Aira bertanya beberapa hal ke Matt dan dijawab dengan ramah oleh Matt.
 
Matt pun memuji keterampilan Maudi dan Aira yang sudah lumayan fasih berbahasa Inggris.
 
Pada akhir video, Maudi dan Aira bertanya kepada Matt, mengenai alasan ia sudah ingin kembali ke-negaranya sementara buayanya belum ia tangkap.

Matt pun mengatakan bahwa ia berada di Palu hanya selama satu minggu dan ia sudah cukup lama berpetualang sehingga ia akan kembali ke negaranya untuk bertemu dengan anaknya yang masih kecil.
 
Ia melanjutkan bahwa setelah ia bertemu keluarganya, ia akan kembali lagi ke Palu.
 
“Setelah bertemu dengan keluarga dan anak saya, saya akan kembali lagi kesini” ucapnya dalam bahasa Inggris.
 
Mat pun bertanya kepada Maudi dan Aira, apakah mereka ingin melihat ia kembali dan bahkan menemui mereka di sekolah mereka?
 
Mendengar hal itu, sontak Maudi dan Aira pun dengan gembira menunjukkan ekspresi yang begitu bahagia. Mereka berharap bisa segera bertemu dengan Matt.


 
Ibunda Maudi dan Aira menjelaskan bahwa sejak saat itu Maudi dan Aira pun selalu giat melatih keterampilan bahasa Inggris mereka.
 
“Sejak saat itu maudi dan Aira tdk berhenti practice BHS inggrisnya….karena dia pikir kalau Matt datang dia harus bisa bicara lebih lancar” ungkap Anita Rahman, Ibunda Maudi dan Aira via chat Messenger. Jumat, (15/10/21).***

Penulis/Editor: FreediMg/ Zein Fathur Ramadhan

Berita terkait