Pusat Beri Waktu Pemprov Sulteng Bangun Huntap II Tondo Hingga Februari, Jika Gagal Pindah ke Pombewe

  • Whatsapp
banner 728x90

Palu,- Rapat Percepatan Penyelesaian Lokasi Pembangunan Huntap Tondo II kembali dilakukan, usai rapat sebelumnya yang dilaksanakan bersama Wakil Presiden Maruf Amin mendapat beberapa keputusan penting. 

Rapat kali ini dipimpin Wamen PUPR RI John Wempi, SH,MH, Wamen ATR/BPN RI Dr. Surya Tjandra dan Sekda Provinsi Sulteng  Ir. Faisal Mang, MM serta dihadiri Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Suprayoga Hadi, Bupati Sigi Irwan Lapata, Kanwil ATR/BPN Prov.Sulteng, Satgas PUPR, Arie Setiadi,  OPD Teknis Kota Palu, OPD Teknis Provinsi Sulawesi Tengah, BPBD Provinsi/Pusdatina Bencana di Kantor Balai Perumahan PUPR Moh. Hatta, Jum;at (7/1/2022).

Wamen ATR /BPN RI Dr. Surya Tjandra  mengharapkan Percepatan Penyelesaian Tanah Tondo II dapat dipercepat dan kalau Tidak bisa diselesaikan agar segera diputuskan dipindahkan ke Pombewe .

Berita terkait