TOLI-TOLI- Bupati Kabupaten Tolitoli Amran Yahya di depan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Makmun Amir mengeluhkan sejumlah fasilitas rusak di Pelabuhan Tanjung Batu di wilayahnya. Ia berharap ada perhatian provinsi untuk merehabilitasi, Selasa 15 Maret 2022.
Menyahuti hal itu, Makmun berjanji akan menyampaikan pada gubernur dan jajaran OPD tehnis. Tujuannya agar Sulteng siap menjadi daerah penyangga IKN akan terwujud dan didukung fasilitas semua kabupaten.
Wagub ke Tolitoli dalam rangka mengevaluasi semua proyek dan kegiatan TA 2021 di wilayah Tolitoli, Buol, Donggala dan Kabupaten Parigi Moutong. Dijadwalkan kunjungan itu hingga 17 Maret 2022.
Selain pelabuhan, Wagub juga melihat SDLB Tolitoli, Terminal Lelean Nono, Sungai Tuweley dan lainnya. Di Terminal Lelean Nono Wagub menandaskan agar gasilitas terminal digunakan dengan maksimal yaitu mengatur mobilitas dan arus transportasi darat dengan baik. Baik trayek dan lainnya. ***
editor senior/sumber : andono wibisono/biro adpim setdaprov