Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Disosialisasikan ke Sulteng

  • Whatsapp
Foto : ist/wahid

SULTENG,- Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) disosialisasikan di Provinsi Sulawesi Tengah. Hadir sejumlah stakeholders Senin 31 Oktober di sebuah restaurant dan meeting publik Sriti Palu Barat Kota Palu Sulawesi Tengah.

Sosialisasi GNPIP dihadiri anggota Komisi XI DPR RI H Muhidin M Said SE MBA sebagai leader’s talk dan Gubernur Rusdy Mastura dan salah seorang Deputi Bank Indonesia (BI) Dodi Budi Waluyo.

GNPIP bertujuan mengantisipasi krisis global yang sejumlah analis memprediksi di tahun 2023. Krisis global mulai ditandai dengan krisis moneter, krisis energi, krisis pangan. Pemerintah mengantisipasinya dengan membentuk GNPIP. Tujuannya gerakan nasional ini sudah sejak dini mengantisipasi ‘ombak’ krisis pangan masa depan dunia.

Rusdy Mastura mengapresiasi GNPIP sebagai gerakan antisipasi nasional tersebut. Walau sekarang Sulteng salah satu daerah surplus beras dan mulai menyiapkan diri sebagai kawasan pangan nasional (KPN), tapi dirinya mengaku terus waspada. ***

editor : andono wibisono

Berita terkait