editor senior : andono wibisono
JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarno Putri Jumat 21 April 2023 di Batu Tulis menugaskan kadernya Ganjar Pranowo sebagai calon presiden RI 2024.
Dengan penugasan itu, maka sudah ada dua bakal calon presiden diumumkan. Pertama Anies Baswedan oleh Koalisi Perubahan besutan Nasdem, Partai Demokrat dan PKS. Menyusul PDIP yaitu Ganjar Pranowo. Koalisi Gerindra – PKB sebelumnya mengusung Prabowo – Muhaimin Iskandar, tapi kedua parpol ini memperlebar koalisi dengan sebutan koalisi besar yaitu plus Partai Golkar, PPP dan PAN. Kumpulnya para Ketum koalisi besar dihadiri Joko Widodo saat buka bersama di kantor PAN di Jakarta.
Ganjar sendiri mengaku siap diamanati tugas besar sebagai calon presiden dari partai. Bahkan siap disebut Mega sebagai petugas partai untuk mengemban amanah berkompetisi di Pilpres 2024. Pengumuman PDIP ini akhirnya menegaskan tidak akan tergiur masuk untuk ke koalisi besar. Karena jauh – jauh hari ada kader Partai Golkar menolak PDIP masuk meminta jatah Capres. Adalah Nurdin Halid.
TIGA CAPRES 2024
Akankah koalisi – koalisi parpol melahirkan tiga Capres untuk 2024. Sebagaimana yang nampak sekarang di front stage, ada nama Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subiakto. Bila tiga calon siapakah nantinya yang berpeluang melaju ke putaran kedua? Kita nantikan saja. ***