Bantuan Warga Witaponda Diberangkatkan Ke Masamba

  • Whatsapp

Morowali,- Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban banjir di Masamba, Luwu Utara, Pemerintah Kecamatan Witaponda Kabupaten Morowali, dalam hal ini Camat Witaponda melepas keberangkatan mobil bantuan, pada Minggu (19/07).

Bantuan tersebut terdiri dari air mineral, beras, mie instan, popok bayi, obat-obatan, pakaian layak pakai, minyak goreng, susu bayi, sabun mandi, pasta gigi, sikat gigi, tikar, dan alat sholat tersebut dikemas dalam 1 mobil truck besar.

Nasrin selaku Camat Witaponda mengatakan, bahwa bantuan tersebut dikumpulkan dari hasil donasi warga Kecamatan Witaponda, oleh tim relawan yang berasal dari berbagai organisasi, yakni relawan PMI, staf Puskesmas Laantula Jaya, Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Makassar, Ikatan Pelajar Mahasiswa Witaponda, club motor R15, seluruh kepala desa dan karang taruna se-Kecamatan Witaponda.

Selain 1 truck bantuan sembako dan pakaian, kata Camat Witaponda, turut diberangkatkan juga satu unit bus yang mengangkut 14 orang relawan yang dikoordinasikan oleh ketua tim, Sabaruddin Ilyas untuk membantu penanganan pasca banjir di Masamba.

Ia berharap agar bantuan itu dapat tersalurkan dengan baik dan bisa bermanfaat bagi para korban yang ditimpa musibah.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi para korban banjir, kami dari Pemerintah Kecamatan tak lupa menghaturkan terima kasih atas partisipasi warga Witaponda, dan juga kepada pihak SPBU Witaponda yang menyumbangkan BBM gratis untuk kendaraan yang berangkat ke Masamba,” ungkap Nasron.***

Reporter: Bambang Sumantri

Berita terkait