Masih Ada Jalan Berkubang Tak Jauh Dari Kantor Bupati Morowali

  • Whatsapp
banner 728x90

Morowali,- Kondisi jalan raya di Kabupaten Morowali memang sebagian besar sudah dalam kondisi baik, namun masih ada pula yang memerlukan perhatian untuk ditingkatkan dan diperbaiki.

Sekitar 500 meter dari lokasi Kantor Bupati Morowali, tepatnya di Jalan Gajah Mada Desa Bahomohoni Kecamatan Bungku Tengah, jalan yang melintasi tepat di belakang rumah mantan pejabat Pemkab, almarhum H Haris Nunu masih berlubang dan berkubang karena belum diaspal. Padahal, sudah banyak rumah warga yang berdiri di sekitar lokasi tersebut.

Jalan itu juga bisa menembus hingga di Jalan poros Trans Sulawesi yang melewati kediaman Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Daerah, Mohammad Amin.

Salah seorang warga Bahomohoni berharap agar pihak pemerintah daerah segera melakukan perbaikan jalan karena lokasinya masih berada di dalam kota dan tak jauh dari kantor Bupati Morowali.

“Cuma 5 menit dari sini ke kantor Bupati, masa’ jalannya masih rusak begini….??? Cobalah Pemda jangan dibiarkan jalan ini hanya begini-begini terus, terserah mau anggaran Pemda ke’ atau anggaran Desa, yang penting jalan ini bisa bagus, dan juga sudah banyak rumah di dalam sini, janganlah sampai tidak diperbaiki” ungkapnya.

Terpisah, Kepala Dinas PU-PR Kabupaten Morowali, Rustam Sabalio yang dikonfirmasi Kamis (9/9/2021) mengatakan bahwa jalan tersebut akan dikerjakan pada tahun 2021 ini. “Insya Allah tahun ini sudah akan dianggarkan, semoga bisa dikerjakan di akhir tahun” tandasnya. ***

Reporter: Bambang Sumantri

Berita terkait