Menatap Indonesia, Menanti Harapan

  • Whatsapp

Momen Pemilu serentak Tahun 2024 menjadi tonggak harapan bagi Bangsa Indonesia, tentunya seluruh rakyat indonesia memiliki harapan besar atas Pemilu yang Berkualitas yang menjunjung tinggi kejujuran dan Keadilan sehingga melahirkan Pemimpin dan Wakil rakyat yang bukan hanya memiliki Struktur yang baik tapi juga memiliki Kultur Integritas yang Kuat karena mereka inilah yang nantinya akan memikul amanah rakyat untuk mengelola negara, Bawaslu sebagai lembaga negara yang memiliki tugas dan fungsi pengawasan terhadap proses Pelaksanaan Pemilu dituntut Berkerja Keras serta pengawawasan yang ketat terhadap proses pelaksanaan pemilu, terlebih pada potensi terjadinya politik uang yang akan berpeluang besar akan melahirkan perilaku korupsi.
Data KPK menyebutkan hingga tahun 2021 terdapat 429 kepala daerah hasil pilkada yang terjerat korupsi.
Data lain mengungkap sepanjang semester I tahun 2021, sudah 10 kepala daerah (1 gubernur, 2 walikota dan 7 bupati/wakil) yang ditetapkan sebagai tersangka korupsi.

Dari pengakuan sejumlah kepala daerah yang tertangkap tangan, korupsi untuk mengembalikan secara cepat biaya politik yang telah dikeluarkan.(Pos Kota 22/11/21).

Orang pandai sering berkata bahwa hari ini adalah produk hari kemarin dan yang akan mempengaruhi hari esok.

Pemilu mendatang akan menentukan nasib Bangsa kedepan. ***

Penulis: Sigit Wibowo AM

Berita terkait