30 Wisata Yogyakarta yang Wajib Kamu Kunjungi

  • Whatsapp
Foto: Rifqi Ardita/detikTravel

5. Selasar Malioboro

Wisata Yogyakarta satu ini baru dibuka 1 Maret 2021 sebagai sebuah program dari PT KAI untuk mengembangkan kawasan di Stasiun Tugu Jogja. Lokasinya ada di Jl. Pasar Kembang atau Sarkem di deretan Loko Cafe Stasiun Tugu Jogja.

6. Agrowisata Bhumi Merapi

Berlokasi di Jl, Kaliurang KM 20, Sawangan Hargobinangun, Pakem, Sleman, tempat wisata ini sangat cocok untuk kamu yang hobi berfoto. Jarak tempuhnya pun tidak jauh dari pusat kota, sehingga kamu tidak akan kesulitan untuk menuju destinasi wisata Yogyakarta satu ini.

7. Puncak Segoro

Masih menjadi wisata Yogyakarta yang baru didirikan, lokasinya ada di Kabupaten Gunung Kidul. Pemandangan di tempat ini sungguh menakjubkan sambil menikmati beberapa kuliner yang bisa kamu pesan di restorannya.

8. Glamping Indekos Tour Prambanan

Wisata Yogyakarta satu ini mampu memberikan kesan camping yang berbeda untuk para pengunjungnya. Glamping Indekos Tour Prambanan ini berlokasi di sekitar Candi Prambanan, tepatnya di Jl. Raya Solo, Yogyakarta, Kranggan, Prambanan.

9. Pantai Ngrumput

Meski belum terkenal seperti pantai Parangtritis, pantai Ngrumput ini memiliki nuansa eksotisme yang luar biasa. Lokasinya ada di Kabupaten Gunung Kidul, tepatnya 1 km dari pantai Drini, Banjarejo Tanjungsari.

10. Museum Ullen Sentalu

Buat kamu yang hobi dengan sejarah, Museum Ullen Sentalu bisa menjadi tujuan destinasi untuk liburan kali ini. Sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di Jogja, lokasi ini sangat tidak boleh kamu lewatkan. Lokasinya ada di dataran tinggi Kaliurang di Jl. Boyong Kaliurang, Pakem, Sleman, Yogyakarta.

Berita terkait