Wali Kota Hadianto Terima Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra

  • Whatsapp

Penilaian dokumen, dilakukan setelah wawancara tim panelis yang beranggotakan akademisi, LSM, serta pejabat KLHK dan tim independen. 

Kemudian wawancara kepada Kepala Daerah yang dianggap telah layak untuk mendapatkan Anugerah Nirwasita Tantra.

“Sementara untuk verifikasi, dilakukan peninjauan lapangan terhadap berbagai obyek vital, seperti TPA, pasar, obyek wisata dan lainnya, serta berbagai inovasi pembangunan berkelanjutan yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Palu,” lanjut Ibnu Mundzir.

Penghargaan Green Leadership yang diterima oleh Wali Kota Palu, menunjukan bahwa Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE dinilai sebagai pemimpin yang berwawasan lingkungan, bersemangat, proaktif, penuh inisiatif dan kreatif terhadap kepentingan orang banyak dan alam semesta di Kota Palu.

Wali Kota Hadianto dianggap, mampu merumuskan sekaligus menerapkan kebijakan dan program kerja sesuai dengan prinsip pembangunan berkelanjutan serta terbukti mampu memperbaiki kualitas lingkungan hidup di Kota Palu.

Adapun sejumlah kebijakan, yang dilakukan oleh Wali Kota Palu berkaitan dengan lingkungan adalah revitalisasi Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Kawatuna menuju Sanitary Landfill.

Berita terkait