“Terima kasih kepada FIFA atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan dengan memberikan pendanaan FIFA forward yang terbesar di Asia Tenggara sebesar tadi sudah saya sampaikan Rp 85,6 miliar kepada PSSI Indonesia dan juga dukungan dari pemerintah, ini kalau enggak kita sebut nanti dipikir kita enggak memberi dukungan pada PSSI. Dukungan pemerintah juga tidak kecil yaitu sebesar Rp 95 miliar, yang sudah disetujui oleh Menteri Keuangan, nanti kalau kurang ditambahi lagi. Sehingga barang ini, Nasional Training Center untuk sepak bola ini bisa diselesaikan,” kata Jokowi. ***
Editor/Sumber: Riky/Detik