Gubernur H. Rusdi Mastura diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Dr. Fahrudin, S.Sos, M.Si mengapresiasi seluruh pihak yang berperan serta dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Sulteng 2025-2045.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah menjadi aktor penting dalam Menyusun RPJPD karena ini tugas mulia yang akan kita titipkan ke generasi selanjutnya,” ujar asisten saat membuka Orientasi Penyusunan RPJPD Sulteng di hotel Swissbell, Kamis (26/10).
Penyusunan rancangan awal RPJPD provinsi kata asisten mesti dilaksanakan paling lambat 1 tahun sebelum RPJPD periode sebelumnya berakhir atau dimulai tahun ini.