Begini Harapan Gubernur Ke Warga Tatanga

  • Whatsapp

Sulteng,– Gubernur H. Rusdi Mastura berdialog dengan perwakilan warga Kecamatan Tatanga di ruang kerjanya pada Selasa (23/1).

Warga Tatanga sebutnya mewakili karakter masyarakat Sulteng yang ramah dan mudah berbaur dengan warga pendatang.

“Orang Sulawesi Tengah paling bisa menerima siapa saja karena jiwanya besar,” terangnya.

Nilai positif ini lanjutnya adalah sebuah kelebihan yang harus dituangkan dalam membangun Sulteng.

“Kita harap daerah ini bisa kita kembangkan karena Kalimantan hidup dari kita apalagi dengan jadinya ibukota negara (di Kalimantan) maka mereka butuh kita,” sebutnya yang komitmen menyiapkan Sulteng jadi penyangga IKN.

Ia pun mengusulkan komoditi anggur dapat dikembangkan di Kecamatan Tatanga agar kelak wilayah ini dikenal sebagai sentra anggur.

Sementara untuk menjaga kebudayaan dan persaudaraan maka gubernur meminta warga membangun sebuah baruga.

“Tolong komiu rembug dan rencanakan ini supaya ada aset masyarakat jadi kalau ada permasalahan bisa kita selesaikan di sana,” pintanya.

Di bagian akhir gubernur meminta supaya warga Tatanga menjaga keamanan dan ketertiban wilayahnya jelang pemilu 14 Februari 2024.

“Ayo kuatkan hati kita supaya terwujud pemilu damai,” pungkasnya.

Turut hadir Karo Administrasi Pimpinan Eddy N. Lesnusa, S.Sos, M.Si, Karo Hukum Adiman, S.H., M.Si dan Karo Administrasi Pemerintahan Drs. Dahri Saleh, M.Si. ***

(Ro Adpim Setdaprov Sulteng)

Berita terkait