6. Pantai Krakal
Masih di Kabupaten Gunung Kidul, Pantai Krakal ini memiliki pesona yang tidak kalah cantik dari pantai lainnya. Pantai ini memiliki tebing karang hitam yang menjulang kokoh di sisi pantai sebagai pembatas dengan pantai lain di sebelahnya.
Pada tebing karang tersebut, tumbuh pepohonan dan semak hijau yang menambah kesan eksotis pada pantai. Terdapat juga gazebo yang dibuat agar pengunjung bisa melihat pemandangan pantai lebih luas dari atas tebing karang.
Pengunjung akan melihat beberapa nelayan yang datang untuk memancing ikan pada sela-sela batu karang. Selain itu, pengunjung juga bisa mencoba berselancar di antara deburan ombak yang tidak terlalu besar.
Pantai Krakal berlokasi di Ngestirejo, Tanjungsari, Gunung Kidul. Jaraknya sekitar 65 km dan membutuhkan waktu kurang lebih 3 jam dari pusat kota Yogyakarta.
Harga tiket masuk: Rp 10 ribu.
Waktu operasional: 24 jam.
7. Pantai Slili
Pantai Slili menjadi salah satu pantai favorit wisatawan karena pesona pasir putih dan lautnya yang jernih. Pengunjung bahkan bisa melihat biota laut yang berenang di dalamnya dengan jelas.
Fasilitas di pantai ini juga cukup lengkap, mulai dari restoran, tempat ibadah, penginapan hingga gazebo di sepanjang pantai untuk bersantai. Jadi pengunjung tidak perlu khawatir meskipun harus menghabiskan waktu seharian di sini.
Ombak di pantai ini tidak terlalu besar sehingga pengunjung bisa bermain di tepi pantai atau mencoba menjelajahi keindahan bawah laut dengan snorkeling yang sudah dilengkapi pemandu untuk mengarahkan dan membantu berfoto.
Pantai ini terletak di Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Gunungkidul. Keberadaan pantai satu ini ada di antara Pantai Krakal dan Sadranan.
Harga tiket masuk: Rp 10 ribu
Snorkeling: Rp 50 ribu